Konser di Ngawi, Denny Caknan Sempat Cerita Jatuh Bangun Cari Kerja Untuk Bayar Kuliah

Konser di Ngawi, Denny Caknan Sempat Cerita Jatuh Bangun Cari Kerja Untuk Bayar Kuliah
Konser Denny Caknan di Alun-alun Merdeka Ngawi. Fofo: Suara Ngawi.

NGAWI - Mempunyai nama lengkap Deni Setiawan alias Denny Caknan, dikenal sebagai pelantun lagu pop jawa kelahiran 10 Desember 1993 Ngawi, Jawa Timur. Ternyata menyimpan cerita inspiratif dalam perjalanan hidupnya.

Saat konser yang diselenggarakan oleh Espero Ngawi bertemakan Kebangsaan pada Minggu (15/1/2023). Di atas panggung Denny Caknan sempat menceritakan pengalamannya saat bekerja untuk membiayai kuliah demi mendapatkan gelar sarjana.

"Sebelum saya menjadi musisi seperti sekarang ini, saya pernah bekerja sebagai desain grafis dipercetakan, kerja di bengkel otomotif, kemudian pernah menjadi pegawai kontrak lingkungan hidup. Tiga elemen itu saya lakoni, semua demi untuk membayar biaya kuliah," kata Denny di depan ribuan penonton.

Denny pun juga memberi semangat kepada penonton yang rata-rata masih muda itu bahwa, "hidup harus berusaha, jangan takut untuk mencoba," ucap Denny Caknan bergelar sarjana ekonomi Universitas Soerjo dihadapan penonton.

Dalam kesempatan itu, Denny juga menyampaikan bahwa personilnya juga banyak dari Ngawi, bahkan saat menyinggung album Kalih Welasku, Denny menyebut lokasi pembuatan juga diambil di Ngawi.

"Teman-teman saya ini semua dari Ngawi. Bahkan album Kalih Welasku semua kami ambil lokasi pembuatan di Ngawi, dan melibatkan orang-orang Ngawi," ujarnya menambahkan.

Konser yang berlangsung kurang lebih selama 2 jam di Alun-alun Merdeka Ngawi terlihat meriah, selain warga Ngawi dan sekitarnya nampak juga dihadiri oleh Forum Pimpinan Daerah (Forpimda).